Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Widget Atas Posting

16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau Terbaru 2020

16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau Terbaru 2020

Pada tahun 2015 yang lalu Kota Lubuk linggau membuat program “Visit Lubuk linggau 2015”, sudah bisa dipastikan persiapan yang matang seperti infrastruktur yang menuju ke lokasi wisata andalan pasti diperbaiki. Dan ini menunjukkan bahwa pemerintah Kota Lubuk linggau memang sangat perhatian terhadap destinasi wisata yang bisa mendatangkan pendapatan asli daerah bagi Kota Lubuklinggau. Memang harus diakui bahwa tempat wisata di Sumatera Selatan yang sangat menarik sebagiannya berada di Kota Lubuk linggau. Dan berikut ini adalah destinasi menarik dan sangat wajib untuk kamu kunjungi ketika kamu berada di Kota Lubuk linggau.

Wisata di Lubuk linggau Terbaru

1. Air Terjun Belalau


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau Terbaru 2020

Memiliki jiwa petualang dan pengin menikmati alam yang masih alami? Maka datang saja di Air Terjun Belalau, yang terletak di Desa Belalau, yang masih di dalam wilayah Kecamatan Lubuklinggau Utara I. Membutuhkan waktu lebih dari 1 jam perjalanan dari desa terdekat dengan berjalan kaki melewati hutan dan juga mendaki tebing dan melewati sungai. Pengalaman wisata yang sangat menarik benar-benar kamu rasakan ketika mengunjungi tempat wisata di Sumatera Selatan ini. Terdapat begitu banyak anakan Air Terjun Belalau hingga airnya pun mengaliri sungai kecil yang sangat jernih disertai bebatuan yang besar-besar di pinggirnya.

2. Air Terjun Curug Layang


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Tingi air terjun yang satu ini tidak lebih dari 3 meter tapi pesona alamnya benar-benar membuat siapapun yang melihatnya terpukau karena keindahannya. Pepohonan yang masih rapat di sepanjang sungai dan di air terjunnya membuat suasana semakin terasa adem. Aliran air dari Air Terjun Curug Layang ini juga sangat deras dan juga sangat jernih. Sudah pasti para wisatawan tidak akan sabar pengin cepet-cepet nyebur saja di kolam atau di sebagian aliran sungainya. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini terletak di Kelurahan Jukung, yang berada di Kecamatan Lubuklinggau Selatan I.
anda mungkin berminat mengunjungi wisata musi rawas utara.

3. Air Terjun Curup Leko


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Memang Air Terjun Curup Leko ini tidak begitu tinggi bahkan sangat rendah, tapi yang menarik adalah pemandiannya yang mirip telaga dari luasannya. Airnya juga sangat jernih dan panorama alamnya masih begitu asri dengan pepohonan yang rindang dan tidak banyak sampah yang berserakan. Benar-benar destinasi yang sangat menarik jika kamu menginginkan obyek wisata yang sangat tenang, semilir anginnya yang cukup sejuk sangat pas untuk bersantai. Pemandiannya yang luas dan cukup dalam menjadi spot terbaik untuk berenang menikmati kesegaran air alam. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini memang belum tersentuh pembangunan, jadi kesan yang masih alami benar-benar bisa kamu rasakan. Lokasinya terletak di Kelurahan Jukung yang berada di wilayah Kecamatan Lubuklinggau Barat II.

4. Air Terjun Pelegan


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Lokasinya berada di Kelurahan yang sama dengan Air Terjun Temam, yakni Kelurahan Air Temam dan berada di Kecamatan Lubuk linggau Selatan I. debit airnya cukup beras dan kolam di bawahnya pun juga cukup luas dengan kedalamannya yang sedang. Dan ini menjadi favorit wisatawan yang datang ke Air Terjun Pelegan. Suasananya yang sangat teduh penuh dengan pepohonan dan juga masih tergolong sepi. Jadi sudah bisa dipastikan ketika kamu berada di tempat wisata di Sumatera Selatan ini kamu bisa merasakan sebuah kedamaian dan ada ikatan erat dengan alam.

5. Air Terjun Sando


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Tetap tak kalah cantiknya dengan Air Terjun Temam yang sangat fenomenal. Meski Air Terjun Sando ini tingginya tak lebih dari 10 meter, tapi pesona alamnya yang begitu asri membuat tempat wisata di Sumatera Selatan ini diburu pengunjung. Aliran airnya yang cukup deras, serta kolam di bawah air terjun yang cukup lebar menjadi alasan utama wisatawan datang ke Air Terjun Sando. Pepohonannya pun juga sangat rapat, sehingga terasa begitu adem ketika berada di areal air terjun. Untuk lokasinya sendiri Air Terjun Sandi ini terletak di Kelurahan Kayu Ara yang maish berada di Kecamatan Lubuklinggau Barat I.

6. Air Terjun Takli


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Kontur Air Terjun Takli ini tidak terjal tapi lebih landai hanya saja cukup tinggi hingga di atas 10 meter. Debit airnya juga cukup besar dengan kolamnya yang begitu luas di bawah semakin membuat tempat wisata di Sumatera Selatan ini sangat menarik. Berada di daerah pedesaan yang tidak begitu jauh untuk akses jalannya, serta panorama alamnya yang masih sangat asri menambah suasana kedamaian di Air Terjun Takli. Cukcup mengasyikkan di obyek wisata ini, wisatawan bisa bermainan air sepuasnya baik di kolam, atau mencoba memanjat tebing hingga puncak air terjun. Untuk lokasinya sendiri terletak di Kelurahan Taba Baru, Kecamatan Lubuklinggau Utara I.

7. Air Terjun Temam


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Jika Kabupaten Lahat memiliki Air Terjun Maung yang fenomenal, maka Kota Lubuklinggau memiliki Air Terjun Temam, yang dijuluki sebagai “Niagara Lubuklinggau”. Inilah tempat wisata di Sumatera Selatan yang sangat wajib untuk dikunjungi., tidak hanya sekedar sebagai spot selfie saja, tapi kamu juga bisa menikmati keindahan serta merasakan segarnya air terjun, mulai dari guyuran airnya atau berendam di sungai kecil bawahnya. Dijuluki sebagai Niagara Lubuklinggau karena air terjun ini memiliki ketinggian 12 meter dengan lebarnya hingga 25 meter. Air terjun yang berpadu dengan hijaunya tanaman yang ada di tebing dan di balik air terjun membuat air terjun ini begitu eksotis dan juga indah dipandang. Lokasinya sendiri berada di Kelurahan Rahma, yang hanya berkisar 10 km an dari Kota Lubuk linggau.

8. Arung Jeram Sungai Kelingi


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Tak lengkap rasanya wisata kamu ketika mengunjungi Kota Lubuk linggau tanpa menguji adrenalin arung jeram di Sungai Kelingi. Inilah salah satu sungai besar yang ada di Kota Lubuklinggau, dengan panorama alamnya yang begitu memukau. Dan menariknya lagi ada area sungai yang masih masuk di Kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat. Sudah pasti suguhan floranya begitu menghijaukan mata serta diselimuti udara yang sangat sejuk di sekelilingnya. Cukup murah dari segi biaya, kamu hanya perlu membayar 200 hingga 300 ribu rupiah untuk jarak sekitar 10 km atau selama 2 jam berwisata arung jeram. Tidak mengherankan akhirnya Sungai Kelingi menjadi tempat wisata di Sumatera Selatan yang wajib untuk dikunjungi.

9. Bendungan Watervang


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Selain memiliki nilai historis yang cukup tinggi, Bendungan Watervang juga memiliki keindahan yang layak untuk dinikmati. Bendungan ini dibangun sejak zaman kolonial Belanda dan hingga kini masih tampak begitu kokoh, hanya ada sedikit perbaikan saja. dan fungsi bendungan itu sangat jelas yakni untuk pengairan sawah. Tapi kini justru bertambah jadilah spot wisata yang sangat istimewa di Kota Lubuklinggau. Dan salah satunya adalah spot fotografi ataupun selfie ataupun menikmati segarnya air di bawah bendungan yang banyak diburu wisatawan. Uniknya lagi, tepat di atas bendungan dibangun jembatan gantung, sebagai spot terbaik untuk menikmati keindahan Bendungan Watervang. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini lokasinya berada di Kelurahan Watervang, yang masih masuk di Kecamatan Lubuk linggau Timur I.

10. Bukit Sulap


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Inilah salah satu tempat wisata di Sumatera Selatan yang menjadi andalan Kota Lubuklinggau, Bukit Sulap namanya. Sangat banyak yang bisa kamu nikmati ketika berada di Bukit Sulap. Yang paling utama adalah kamu bisa menghirup udara segar perbukitan sembari menikmati keindahan Kota Lubuk linggau. Dan yang paling menarik adalah ada yang namanya inclinator, yakni semacam kereta gantung yang khusus digunakan di tempat dengan kemiringan yang sangat ekstrim. Jadi kamu bisa menaiki inclinator ini sembari menikmati panorama alam Bukit Sulap. Selain itu fasilitas seperti jogging track atau yang biasa digunakan balapan sepeda gunung dengan melewati  perbukitan serta pepohonan yang sangat rindang di Bukit Sulap.

11. Gubug Makan Mang Engking


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Tidak hanya di Jogja atau di daerah lainnya saja, Gubug Makan Mang Engkin memang menghadirkan konsep wisata buatan dan kuliner menjadi satu. Sangat menarik memang untuk dikunjungi setelah kamu lelah mengelilingi obyek wisata di Kota Lubuklinggau. Selain berwisata kuliner kamu juga bisa berwisata air, seperti naik rakit mengelilingi restoran atau hanya sekedar memancing ikan yang ukurannya cukup besar-besar yang ada di kolam buatan. Kini Gubug Mang Engking telah menjadi tempat wisata di Sumatera Selatan, yang tidak begitu jauh dari pusat Kota Lubuklinggau.

12. Makam Bujang Kurap


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Kota Lubuk linggau tidak hanya menyajikan wisata alam saja tapi juga ada wisata ziarah, seperti Makam Bujang Kurap. Konon ceritanya Bujang Kurap ini salah satu keturunan sang legenda Si Pahit Lidah. Makamnya berada di kaki Bukit Sulap yang masih berada di Kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat. Dan memang kebanyakan wisatawan yang berkunjung ke Bukti Sulap selalu menyempatkan mengunjungi Makam Bujang Kurap. Setidaknya bisa berdoa sekalian wisata ziarah dan juga bisa mempelajari sejarah tentang sang legenda SI Pahit Lidah beserta anaknya. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini memang sudah termasuk sebagai cagar budaya yang dimiliki Kota Lubuklinggau, yang memang harus dijaga sebagai aset dan juga memiliki nilai sejarah yang sangat bernilai.

13. Masjid Agung As Salam


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Tempat wisata di Sumatera Selatan selanjutnya adalah wisata religi yang ada di Kota Lubuk linggau, yakni Masjid Agung As Salam. Tempat peribadahan umat Islam ini dibangun pada tahun 2014-15 dengan menelan biaya puluhan miliar rupiah. Tapi hasilnya benar-benar memukau setiap umat Islam yang datang mengunjunginya. Tak heran juga jika Masjid Agung As Salam ini masuk daftar program “Visit Lubuklinggau 2015”. Arsitektur masjid yang begitu indah dan tampak begitu megah dengan ornamen kubah, serta menara yang ada di samping masjid. Yang sangat menarik lagi ada di halaman masjid juga ada air mancur, ketika malam hari benar-benar sangat terlihat keindahannya. Dan tak jarang di lokasi masjid dijadikan sebagai tempat untuk menghabiskan malam di pusat Kota Lubuklinggau.

14. Monumen Museum Subkoss Garuda Sriwijaya


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Konsep pembangunan yang sangat menarik memang, monumen dan museum dijadikan menjadi satu lokasi. Hal ini menunjukkan bahwa begitu banyaknya para pejuang kemerdekaan dalam melawan kolonial Belanda di Lubuklinggau waktu jaman itu. Dan museumnya sendiri juga menyimpan berbagai benda peninggalan sejarah, bahkan jumlahnya pun ratusan koleksi. Mulai dari peralatan perang, senjata, dan juga benda-benda lainnya yang memiliki nilai sejarah. Tempat wisata di Sumatera Selatan ini memang seperti menceritakan sejarah perjuangan di Lubuklinggau waktu itu. Jadi jika kamu ingin mengenal sejarah Kota Lubuklinggau selayaknya mengunjungi Monumen Museum Subkoss Garuda Sriwijaya.

15. Sungai Siring Agung


16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau

Ketika musim kemaru datang, barulah terlihat begitu indahnya Sungai Siring Agung yang lokasinya berada di Kelurahan Tanah Priuk, Kecamatan Lubuk linggau Selatan II. Kamu bisa menikmati keindahan dari Sungai Siring Agung dengan bersantai di pinggiran sungai yang memang tidak terlalu lebar. Memang paling asyik momennya ketika sore hari dengan cuacanya yang tidak begitu panas, menjadi spot terbaik untuk menikmati senja. Tak jarang juga para pemancing mania berjejer di pinggiran sungai yang ingin merasakan sensasi tarikan ikan tawar Sungai Siring Agung.

16. Waterpark Temam


Lokasinya tidak begitu jauh dengan Air Terjun Temam dan berada di kelurahan yang sama, yakni Kelurahan Air Temam, Kecamatan Lubuk linggau I. Waterpark Temam ini tergolong masih sangat baru sekitar awal tahun 2016 resmi dibuka. Dan hingga kini nyaris tidak pernah sepi dari pengunjung, hampir tiap hari selalu ada pengunjung, apalagi jika hari libur, bisa nyaris penuh Waterpark Temam. Dan memang tempat wisata di Sumatera Selatan ini sangat cocok untuk wisata keluar. Berbagai permainan yang untuk anak-anak banyak tersedia di Waterpark Temam. Seperti halnya kolam renang, seluncuran yang cukup panjang dan masih banyak spot-spot menarik lainnya.
anda bisa juga mengunjungi wisata musi rawas.

Post a Comment for "16 Rekomendasi Tempat Wisata di Lubuk linggau Terbaru 2020"